Selasa, 31 Januari 2012

Menulis Diary



Diary adalah catatan harian yang dibuat berisi hal-hal yang dilakukan, tetapi diary juga bisa juga berisi tentang hal-hal yang sedang dirasakan, sesuatu yang diinginkan dan dicita-citakan, sesuatu yang dilihat atau bahkan menceritakan orang lain.
Diary pun ada beberapa macam yaitu :
  1)    Diary manual yang suka kita tulis yaitu dibuku harian.
  2)    Diary juga bisa diceritakan di computer.
  3)    Diary juga bisa lewat internet yaitu lewat blog pribadi.
Diary pun dapat kita jadikan teman yang selalu setia menampung cerita-cerita kita, keluh kesah kita, kesedihan kita bahkan cerita tentang orang-orang di sekeliling kita.
Teman-teman suka menulis diary tidak?
Teman-teman,,
Menulis diary itu ternyata bisa membuat kita cerdas, fakta membuktikan bahwa penulis-penulis terkenal mereka awalnya adalah menulis diary lalu sedikit demi sedikit dikembangkan dan akhirnya mereka bisa berhasil. Selain itu menulis diary juga mempunyai banyak manfaat, yaitu :
  1)    Sebagai latihan menulis dan mengarang.
Dengan menulis diary, semakin lama kamu akan terbiasa mengungkapan sesuatu melalui tulisan. Kalimat yang kamu tulis akan semakin rapi dan enak dibaca.
  2)    Bisa mengatasi rasa marah.
Dengan menuliskan kemarahan kamu dalam diary , itu akan mengeluarkan kemarahan dari hatimu sehingga rasa marah itu tidak mengendap di hatimu dan tidak akan mengganggu pikiranmu.
  3)    Bisa sedikit menghilangkan kesedihan kita.
Dengan menuliskan rasa sedih kamu ke dalam diary maka otomatis kesedihan kamu akan berkurang
  4)   Berbagi kebahagiaan.
Dengan menuliskan kebahagiaan yang kamu alami, maka akan menambah rasa syukur dan terimakasih kepada Tuhan
  5)    Sebagai tempat menyimpan harapan dan cita-cita yang kamu impikan.
Kamu bisa menuliskan harapan dan cita-cita kamu ke dalam diary, dengan begitu kamu akan terus-terusan termotivasi untuk mencapai cita-cita dan impian kamu.
  6)    Dan yang terakhir diary juga merupakan gudang ide.
Diary juga bisa kamu jadikan sebagai media untuk menyimpan ide-ide kamu. Dan suatu saat kamu bisa mengembangkan ide kamu itu.

Teks Pidato


Nama    : Ayu Mulyani
Kelas     : IX B
Teks pidato tugas bahasa Indonesia

Assalamu’alaikum warrohmatullahi wabarokatuh
        Ibu/bapak  guru yang saya hormati,
Dan teman-teman kelas 9B yang saya cintai
Bagaimana kabarnya baik kan?
Alhamdulillahhirobbilalamin, puji syukur kita panjatkan ke hadirat Illahi Robbi, bahwasanyya pada hari ini kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat wal afiat, tak lupa pula sholawat serta salam kita panjatkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad Saw.
Teman-teman semua,
Pendidikan merupakan segala bidang penghidupan, dalam memilih dan membina hidup yang baik, yang sesuai dengan martabat manusia. Dari pernyataan tersebut kita dapat mengambil kesimpulan bahwa pendidikan merupakan hal yang penting bagi kehidupan. Karena pentingnya pendidikan, pemerintah pun sampai membuat program “WAJAR DIKDAS 9 TAHUN”. Apakah ada yang tahu apa itu wajar dikdas? wajar dikdas adalah kepanjangan dari wajib belajar pendidikan dasar 9 tahun. Pendidikan pun merupakan salah satu factor yang mempengaruhi kemajuan bangsa. Karena dengan generasi bangsa yang cerdas dan berpendidikan bias mengangkat derajat dan martabat bangsa Indonesia.
Tapi sekarang pendidikan di Indonesia sangat memprihatinkan. Terutama  siswa-siswi tingkat SMP, banyak sekali siswa-siswi tingkat SMP yang tidak peduli akn pendidikan. Contoh kecilnya : banyak siswa-siswi yang tidak memperhatikan guru yang sedang menerangkan, mereka malah enak-enakan ngobrol dan bergurau. Padahal jika teman-teman semua sudah tahu pentingnya pendidikan, teman-teman pasti tidak akan melakukan hal seperti itu.
Saya harap mulai sekarang teman-teman lebih memahami arti pentingnya pendidikan, karna pendidikan atau ilmu adalah harta yang paling berharaga, harta yang paling mudah dibawa dan tidak akan pernah hilang. Ayo mulai sekarang kita  bersama-sama ikut memajukan pendidikan agar terwujud generasi yang cerdas dan bias mengharumkan nama bangsa Indonesia, setuju teman-teman,
Saya kira cukup sekian pidato dari saya, mohon maaf atas segala kekurangan dan terima kasih atas waktu dan perhatiannya, semoga pidato yang tadi saya sampaikan bias bermanfaat bagi kita semua.
Wabilahitaufiq wal hidayah wa ridho wa inayah
Wassalamu’alaikum warrohmatullah hiwabarokatu



Ayu Mulyani IX B

Musikalisasi Puisi




Persahabatan memang sangat indah
Dijalin dengan penuh kasih sayang
Dijalin dengan ketulusan
Tanpa ada keterpaksaan

Persahabatan sangatlah indah
Saling membantu dikala ku susah
Saling menghibur dikala sedih
Dan menasehati dikala ku sedang salah

Persahabatan sangat menarik
Kemana-mana selalu bersama
Tak terpisahkan ruang dan waktu
Persahabatan yang indah

Cinta karena Allah





Ajari aku cinta untuk bersabar..
Untuk menemukan Imam yang benar..
Untuk menjaga segala kemuslimahanmu..
Mengangkat derajat keimananku..
Serta membawaku dalam Indahnya agama Allah..
Ajari aku cinta untuk bertahan..
Pada kebaikan..
Pada keistiqomahan..
Pada Indahnya sendiri tanpa sentuhan haram..
Pada keindahan Cinta yang selalu terpendam..
Ajari aku cinta..
Seperti Para makhluk tuhan yang selalu berdzikir..
Seperti Hamba-hamba Tuhan yang selalu berfikir..
Di jauhkan dari manusia-manisa kafir..
Dan selalu ada dalam kerendahan hati tanpa kikir..
Ajari aku Cinta..
Aku ingin memilikimu karena TuhanMu, Allah..
Aku ingin menjadi pendampingmu karena Ajaran TuhanMu, Allah..
Aku ingin mencintai dan melengkapai kehidupanku juga hanya ada di jalan TuhanMu, Allah..
Demi Cintaku padamu, Karena Allah..
Hanya Karena TuhanMu, Allah..
Jadilah Imamku yang sempurna..
Yang selalu mencari cinta di jalan TuhanMu, Allah..
Untukmu Yang akan menjadi Imamku..

Senyuman :)



Kata senyum adalah kata yang indah dan menarik hati, menyenangkan, dan menggembirakan. Bagaimana seorang muslim tidak tersenyum sementar aida telah meridhoi Allah sebagai Rabbnya, Islam sebagai agamanya, dan Muhammad Saw. Adalah nabinya? Bagaimana ia tidak tersenyum sementara baginya telah ditumbuhkan taman-taman yang menyenangkan, dan kebun yang hijau, yang padanya terdapat pohon-pohon yang indah menyegarkan, dan tetumbuhan yang penuh keindahan. Bagaimana ia tidka tersenyum sementara Allah telah mengadakan baginya bintang-bintang yang terang, lautan yang luas, tanah yang berkelok-kelok, dan planet-planet yang berputar di porosnya?
Bagaimana ia tidak tersenyum, sementara burung-burung bernyanyi, merpati berdendang, matahari bersinar, bulan bercahaya indah, pagi hari yang datang dalam terang cahaya, dan hujan yang datang dibalik awan di langit? Bagaimana ia tidka tersenyum, sementara angina sepoi bertiup, daun-daun gemerisik, burung kenari bersiul, aroma indah bertiup, air jatuh di antara bebatuan mendendangkan lagu cinta, dan menceritakan pagar keindahan?

Puisi for Mom




PUISI UNTUK IBU


Saat pertama ku melihat dunia ini..
Ketika engkau melahirkan aku, ibu..
Ku menangis mengsyaratkan bahagiaku..
Melihat indahnya dunia ini..

Beribu do’a ku ucapkan untukmu..
Agar jiwa dan ragamu sehat selalu..
Tak ada kata yang bisa kungkapkan..
Untuk mengucapkan terimakasih ibu..


Tanpamu ku tak mungkin ada..
Tanpamu ku tak mungkin bisa berjalan..
Melewati juta’an kisah hidup ini..
Dengan ketegaran yang kau ajarkan..

Ya allah ya tuhanku..
Berikanlah beliau umur yang panjang..
Kesehatan tubuh yang tak terbatas..
Agar aku bisa berbakti kepadanya..

Ibu.. oh.. ibu..
Jasamu akan selalu ku ingat..
Sampai kapanpun akan selalu ku ingat..
Hingga ragaku tak bernyawa..



PUISI UNTUK BUNDA


Bunda..
Engkau pecahkan kegalauan yang selalu membuatku jatuh..
Engkau bagai penopang raga yang mulai runtuh..
Engkau memberi semua yang kami butuhkan..
tapi kami, ketika engkau butuhpun kami belum menyadari..

Bunda..
kau buang waktumu tanpa lelah untuk kami..
Kau buat kasih sayang itu menjadi kebiasaan yang sering kami lupakan..
Engkau memberi tanpa kami meminta..
Engkau guyurkan siraman kasih yang tiada tandingannya..

Bunda.. Andai perasaan ini sepeka hatimu.,.
setegas kasihmu..
Semampu dan selalu ada untuk kami anakmu..
kan kurubah segala yang menajadi kesalmu..
kan ku coba merengkuh rasa yang sering kau berikan kepadaku..

Diatas langit yang tak terbatas..
kau topangkan kasihmu tanpa merasa lelah..
Trimakasih Bunda.. terimakasih telah menjagaku hingga dewasa..
Memberikanku seluruh
cinta tanpa putus asa..
dengan cintamu, aku merasakan kekuatan yang sungguh luar biasa..

Love you Mom, aku gak akan pernah bisa membalas seperti cinta dan kasih yang telah engkau berikan kepadaku, Sampai kapanpun!





do'a untuk bunda






Ya Allah, rendahkanlah suaraku bagi mereka,

perindahlah ucapanku di depan mereka,
lunakkanlah watakku terhadap meraka dan
lembutkanlah hatiku untuk mereka.

Ya Allah,berilah mereka balasan yang sebaik-baiknya
atas didikan mereka padaku dan pahala yang besar
atas kesayangan yang mereka limpahkan padaku,
peliharalah mereka sebagaimana mereka memeliharaku.

Ya Allah, apa saja gangguan yang telah merasa rasakan,
atau kesusahan yang mereka derita karena aku,
atau hilangnya sesuatu hak mereka karena perbuatanku,
jadikanlah itu semua penyebab rontoknya dosa-dosa mereka,
meningginya kedudukan mereka dan bertambahnya pahala
kebaikan mereka dengan perkenan-Mu, Ya Allah
sebab hanya engkaulah yang berhak membalas
kejahatan dengan kebaikan berlipat ganda.

Ya Allah, bila magfirah-Mu telah mencapai mereka sebelumku,
izinkanlah mereka memberi syafa’at untukku.
Tetapi jika magfirah-Mu lebih dahulu mencapai diriku,
maka izinkanlah aku memberi syafa’at untuk mereka,
sehingga kami semua berkumpul bersama dengan santunan-Mu
di tempat kediaman yang dinaungi kemulian-Mu,
ampunan-Mu serta rahmat-Mu.

Cinta






Cinta adalah satu perkataan yang mengandungi makna perasaan yang rumit. Bisa dialami semua makhluk. Penggunaan perkataan cinta juga dipengaruhi perkembangan semasa. Perkataan sentiasa berubah arti menurut tanggapan, pemahaman dan penggunaan di dalam keadaan, kedudukan dan generasi masyarakat yang berbeda. Sifat cinta dalam pengertian abad ke 21 mungkin berbeda daripada abad-abad yang lalu. Ungkapan cinta mungkin digunakan untuk meluapkan perasaan seperti berikut:

Terminologi

Penggunaan istilah cinta dalam masyarakat Indonesia dan Malaysia lebih dipengaruhi perkataan love dalam bahasa Inggris. Love digunakan dalam semua amalan dan arti untuk eros, philia, agape dan storge. Namun demikian perkataan-perkataan yang lebih sesuai masih ditemui dalam bahasa serantau dan dijelaskan seperti berikut:
  • Cinta yang lebih cenderung kepada romantis, asmara dan hawa nafsu, eros
  • Sayang yang lebih cenderung kepada teman-teman dan keluarga, philia
  • Kasih yang lebih cenderung kepada keluarga dan Tuhan, agape
  • Semangat nusa yang lebih cenderung kepada patriotisme, nasionalisme dan narsisme, storge

Etimologi

Beberapa bahasa, termasuk bahasa Indonesia atau bahasa Melayu apabila dibandingkan dengan beberapa bahasa mutakhir di Eropa, terlihat lebih banyak kosakatanya dalam mengungkapkan konsep ini. Termasuk juga bahasa Yunani kuno, yang membedakan antara tiga atau lebih konsep: eros, philia, dan agape.
Cinta adalah perasaan simpati yang melibatkan emosi yang mendalam. Menurut Erich Fromm, ada empat syarat untuk mewujudkan cinta kasih, yaitu:
  • Perasaan
  • Pengenalan
  • Tanggung jawab
  • Perhatian
  • Saling menghormati
Erich Fromm dalam buku larisnya (the art of loving) menyatakan bahwa ke empat gejala: Care, Responsibility, Respect, Knowledge (CRRK), muncul semua secara seimbang dalam pribadi yang mencintai. Omong kosong jika seseorang mengatakan mencintai anak tetapi tak pernah mengasuh dan tak ada tanggungjawab pada si anak. Sementara tanggungjawab dan pengasuhan tanpa rasa hormat sesungguhnya & tanpa rasa ingin mengenal lebih dalam akan menjerumuskan para orang tua, guru, rohaniwan dll pada sikap otoriter.

Jenis-jenis cinta

Seperti banyak jenis kekasih, ada banyak jenis cinta. Cinta berada di seluruh semua kebudayaan manusia. Oleh karena perbedaan kebudayaan ini, maka pendefinisian dari cinta pun sulit ditetapkan. Lihat hipotesis Sapir-Whorf.
Ekspresi cinta dapat termasuk cinta kepada 'jiwa' atau pikiran, cinta hukum dan organisasi, cinta badan, cinta alam, cinta makanan, cinta uang, cinta belajar, cinta kuasa, cinta keterkenalan, dll. Cinta lebih berarah ke konsep abstrak, lebih mudah dialami daripada dijelaskan.
Cinta kasih yang sudah ada perlu selalu dijaga agar dapat dipertahankan keindahannya

Cinta antar pribadi

Cinta antar pribadi menunjuk kepada cinta antara manusia. Bentuk ini lebih dari sekedar rasa kesukaan terhadap orang lain. Cinta antar pribadi bisa mencakup hubungan kekasih, hubungan orangtua dengan anak, dan juga persahabatan yang sangat erat.
Beberapa unsur yang sering ada dalam cinta antar pribadi:
  • Kasih sayang: menghargai orang lain.
  • Altruisme: perhatian non-egois kepada orang lain (yang tentunya sangat jarang kita temui sekarang ini).
  • Reciprocation: cinta yang saling menguntungkan (bukan saling memanfaatkan).
  • Komitmen: keinginan untuk mengabadikan cinta, tekad yang kuat dalam suatu hubungan.
  • Keintiman emosional: berbagi emosi dan rasa.
  • Kekerabatan: ikatan keluarga.
  • Passion: Hasrat dan atau nafsu seksual yang cenderung menggebu-gebu.
  • Physical intimacy: berbagi kehidupan erat satu sama lain secara fisik, termasuk di dalamnya hubungan seksual.
  • Kepentingan pribadi: cinta yang mengharapkan imbalan pribadi, cenderung egois dan ada keinginan untuk memanfaatkan pasangan.
  • Pelayanan: keinginan untuk membantu dan atau melayani.
  • Homoseks: Cinta dan atau hasrat seksual pada orang yang berjenis kelamin sama, khususnya bagi pria. Bagi wanita biasa disebut Lesbian (lesbi).
Energi seksual dapat menjadi unsur paling penting dalam menentukan bentuk hubungan. Namun atraksi seksual sering menimbulkan sebuah ikatan baru, keinginan seksual dianggap tidak baik atau tidak sepantasnya dalam beberapa ikatan cinta. Dalam banyak agama dan sistem etik hal ini dianggap salah bila memiliki keinginan seksual kepada keluarga dekat, anak, atau diluar hubungan berkomitmen. Tetapi banyak cara untuk mengungkapkan rasa kasih sayang tanpa seks. Afeksi, keintiman emosi dan hobi yang sama sangat biasa dalam berteman dan saudara di seluruh manusia

Puisi Untuk Ibu


Puisi Untuk Ibu

Pernah aku ditegur
Katanya untuk kebaikan
Pernah aku dimarah
Katanya membaiki kelemahan
Pernah aku diminta membantu
Katanya supaya aku pandai

Ibu…..

Pernah aku merajuk
Katanya aku manja
Pernah aku melawan
Katanya aku degil
Pernah aku menangis
Katanya aku lemah

Ibu…..

Setiap kali aku tersilap
Dia hukum aku dengan nasihat
Setiap kali aku kecewa
Dia bangun di malam sepi lalu bermunajat
Setiap kali aku dalam kesakitan
Dia ubati dengan penawar dan semangat
Dan Bila aku mencapai kejayaan
Dia kata bersyukurlah pada Tuhan

Namun…..
Tidak pernah aku lihat air mata dukamu
Mengalir di pipimu
Begitu kuatnya dirimu….

Ibu….

Aku sayang padamu…..
Tuhanku….
Aku bermohon padaMu
Sejahterakanlah dia
Selamanya….

kata-kata mutiara


Kata Mutiara
Terkadang, memaafkan seseorang yang telah menyakiti adalah hal sulit, tetapi dengan kasih sayang kamu bisa memaafkan dengan mudah.

Sahabat sejati adalah mereka yang datang padamu ketika kamu membutuhkan mereka tanpa perlu diminta.

Ladies, kecantikan fisik hanya akan mendapat perhatian dari mata, tetapi kecantikan kepribadian akan mendapat perhatian dari hati.

Dalam cinta, kamu tak perlu MENCARI orang yang tepat, tapi yang kamu perlukan adalah MENJADI orang yang tepat bagi dia yang kamu cinta.

Dalam hidup, apa yang membuatmu sedih, tinggalkan! Hidup ini terlalu singkat untuk tetap bersama mereka yang tak membuatmu bahagia. Be Happy! -@AidiMs

Jika seseorang ingin menjadi bagian dari hidupmu, dia akan berusaha untuk jadi bagian dari itu. Tapi jika dia tak berusaha, dia tak serius.

Perselisihan itu wajar, karena meski kalian bersahabat, pasti punya keinginan berbeda. Tapi, jangan sampai perbedaan menjadi perpisahan.

Selalu ada perbedaan dalam sebuah hubungan yang kadang menyebabkan masalah, tetapi juga perbedaan itu dapat menguatkan.

Seberat apa pun masalah yang sedang menimpamu, tetaplah bersabar dan ikhlas. Hadapi dengan penuh tanggung jawab, pertolongan Tuhan pasti datang.

Setiap orang bisa menghakimi masa lalumu. Tapi kau selalu bisa bangkit hari ini & mengubah masa depanmu. -@AmandaAdriani

Segala sesuatu lebih mudah diucapkan daripada dilakukan. Tapi ingat: "Semua itu tidak akan bisa dilakukan tanpa diucapkan".

Berlarut dalam kesedihan tak akan bisa membuatmu bangkit. Hapus air matamu, segera bergerak maju!

Bahagialah dengan apa yang kamu miliki. Jangan melepasnya hanya karena rasa takut. Kamu mungkin tak akan mendapatkannya kembali.

Dia yang mampu bersyukur dengan apa yang dia miliki, adalah dia yang selalu mampu menemukan kebahagiaan dalam dirinya sendiri.

Doaku hari ini: Tuhan, jadikan aku yang kecil ini menjadi berarti bagi sesama, agar kemuliaanMu selalu berkumandang.

Terkadang, ketika seseorang terluka, yang dia butuhkan bukan kata-kata lucu yang mampu membuatnya tertawa. Tapi telinga yang mau mendengarkan. Hehe, jadilah pendengar yang baik. Bukankah Tuhan telah memberi kita dua telinga?

Dalam hidup, jika kamu menilai seseorang hanya dari penampilannya, kamu akan kehilangan banyak kesempatan bertemu orang-orang yang HEBAT.

1 org yg bs mencintai kekuranganmu jauh lbh berharga drpd 100 org yg mencintaimu hanya krn kehebatanmu. -@AmandaAdriani

Terkadang hal-hal yang baik sudah datang di hidupmu, hanya saja kamu belum siap menerimanya. -@WilzKanadi

Berhenti berharap, suatu hari kamu akan menyadari bahwa waktumu hanya terbuang sia-sia untuk dia yang bahkan tak pernah peduli padamu.

Jika dia hanya memberimu luka, berhenti untuk terus mencarinya. Jangan paksakan diri mencari apa yang hatimu tak ingin bertemu. -@AidiMs

Jika kamu bangga punya hati yang BERANI untuk mengakui SALAH, maka aku bangga punya hati yang KUAT untuk memberi MAAF.

Pun kesulitan akan terus kamu alami jika kamu sering mengeluh. :) Kebahagiaan mudah didapat jika kamu pandai bersyukur. :)

Jangan jadikan kegagalan sebagai alasan untuk menyerah. Karena akan selalu ada cara, akan selalu ada jalan jika kamu mau berusaha.

Apapun yg terjadi, Tuhan punya alasan sendiri. Kamu mungkin tak mengerti, tapi kamu hanya harus percaya semua itu tuk dirimu yg lebih baik.

Tak ada yang salah jika kamu mencintai orang lain, siapapun itu. Tapi, sebelum mencintai orang lain, baiknya kamu mencintai dirimu sendiri.

Kamu mungkin bisa merasa bersalah atas apa yg terjadi dalam hidupmu, tapi selama kamu tak belajar darinya, ia pasti kan terjadi lagi.

Jika kamu telah belajar dari kesalahan sebelumnya, seharusnya kamu tidak akan terluka oleh kesalahan yang sama.

Daripada terus memikirkan apa yg telah hilang dlm hidupmu, lebih baik bersyukur atas apa yg masih kamu miliki tapi tak dimiliki orang lain.

Tuhan memberimu masalah agar kamu belajar, tumbuh dan menjadi pribadi yang lebih baik karena masalah itu.

Jangan berprasangka buruk pada orang lain. Tapi jangan terlalu mudah mempercayai, karena ada beberapa orang yg memang tidak bisa dipercaya.

Terkadang kamu meminta maaf, bukan berarti kamu salah. Itu hanya berarti kamu lebih memilih persahabatanmu daripada egomu.

Janganlah pernah mengeluh. Mengeluh adalah tanda kelemahan. Ingatlah, kita adalah makhluk Tuhan yg paling sempurna.

Semua orang melakukan salah, kamu harus cukup dewasa untuk memaafkannya, tapi kamu selalu bisa memilih untuk tidak lagi mempercayainya.

Kenangan buruk = kenangan indah yg ingin dilupakan. Kenangan indah = kenangan buruk yg telah dimaafkan. -@AmandaAdriani

Saat kamu terjatuh, tersenyumlah. Karena orang yang pernah jatuh adalah orang yang sedang berjalan menuju keberhasilan.

Apapun yang terjadi, jangan dijadikan beban. Berserah diri sepenuhnya pada Tuhan, dan yakin Tuhan telah merencanakan yang terbaik.

Kekuatan manusia ada batasnya. Mintalah bantuan Tuhan untuk tiap-tiap masalah yang tidak bisa kamu selesaikan sendiri.

Doaku hari ini: Tuhan, terima kasih atas pagi ini. Aku mohon Engkau menjauhkan segala petaka yang mungkin akan menimpaku.

Kamu tak bisa memberi apa yg tak pernah kamu terima tuk dirimu sendiri. Itulah kenapa penting tuk cintai dirimu sebelum mencintai orang lain.

Kamu tak akan bisa selesaikan masalah jika hanya mencari siapa yg salah. Kamu harus mengesampingkan hal itu tuk memperbaiki sebuah hubungan.

Yg terpenting bkn bagaimana kau mengakhiri masa lalumu, tp bagaimana kau mengawali masa depanmu. -@AmandaAdriani

Yg terpenting bkn brp kali kau gagal, tp brp kali kau mencoba. Bkn brp kali kau jatuh, tp brp kali kau bangkit. -@AmandaAdriani

Jangan lihat seberapa lemahnya dirimu, tapi lihat seberapa hebatnya Tuhanmu. -@WilzKanadi

BERDOA, bukan karena kamu membutuhkan sesuatu, tapi karena kamu harus bersyukur atas apa yang telah Dia berikan dalam hidupmu.

Dalam hidup, jangan pernah biarkan sesuatu yang kamu inginkan membuatmu lupa apa yang telah kami miliki. -@AidiMs

Jangan berhenti mengejar impianmu, meskipun itu sulit. Selama direncanakan dengan baik, percaya impianmu akan menjadi kenyataan.

Bahagia adalah milik mereka yg bangga menjadi dirinya sendiri, tanpa mencemaskan apa yang dipikirkan orang lain tentangnya.

Jangan pernah terpuruk karena suatu masalah, bersabar dan berdoa. Percayalah, tak ada masalah yang terlalu besar bagi Tuhan.

Dalam cinta, kamu bisa berpura-pura tak peduli, tapi sebenarnya kamu tahu, hal sekecil apapun yang dia lakukan terkadang bisa menyakiti.

Jangan hiraukan mereka yang membencimu, karena sebenarnya mereka adalah orang yang diam-diam ingin menjadi sepertimu.